Breaking News

Monthly Archives: May 2022

MUSYAWARAH BESAR PERTAMA IKATAN KELUARGA ALUMNI (IKA) FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN UIN SUSKA RIAU

MUBES IKA Fakultas Tarbiyah dan Keguruan dilaksanakan pada tanggal 22 Mei 2022 di aula FTK Lt.3 Acara tersebut dihadiri dan dibuka oleh Dekan FTK, Dr. H. Kadar, M. Ag, Wakil Dekan 3, Dr. Amirah Diniaty, M. Pd. Kons, perwakilan IKA universitas, dan perwakilan IKA jurusan/prodi. Jurusan PBI diwakili oleh Ketua IKA jurusan PBI, Robi Kurniawan, S. Pd, MA., Boby Febrianto, S.Pd., S.H., dan Prayuda Anggara Saputra, SPd.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemilihan dan penetapan Ketua beserta pengurus IKA fakultas. Akhirnya, Eko Wibowo, S. Pd. I., terpilih sebagai Ketua IKA Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Kegiatan mubes IKA FTK berlangsung dengan tertib dan lancar dalam suasana kekeluargaan. “Harapan kedepannya adalah terciptanya sinergi kerjasama antara IKA PBI dengan IKA fakultas yang saling menguntungkan, dan juga bisa memberikan kontribusi secara umum kepada fakultas serta mendukung program-program yang dilaksankan fakultas,” ucap Robi Kurniawan, S. Pd., MA. selaku ketua IKA jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.

H.T

LEDSA POLBENG KUNJUNGI HMPS PBI UIN SUSKA RIAU

Himpunan Mahasiswa PBI Politeknik Bengkalis atau yang dikenal dengan sebutan LEDSA PolBeng, berkunjung ke UIN Suska Riau (26-27 Maret 2022). Kedatangan mereka bermaksud untuk menjalin silaturahmi disambut hangat oleh HMPS PBI UIN Suska Riau di lantai tiga gedung Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

Dalam acara penyambutan HPMS PBI UIN Suska Riau menggelar serangkaian acara. Acara dimulai dengan suguhan Tari Persembahan yang kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an. Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Mars UIN Suska. Setelahnya, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua Pelaksana (M. Sayyaf Al Azzam), Ketua HMPS (Genta Wicaksana) dan Ketua Jurusan PBI UIN Suska Riau (Dr. Faurina Anastasia, S.S., M.Hum.), serta sepatah dua patah kata dari Ketua LEDSA Polbeng (M.Indrawan). Sebagai penutup acara, tuan rumah memberikan tontonan video cinematic Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.

Dengan adanya kunjungan LEDSA PolBeng ini, diharapkan terjalinnya hubungan kekeluargaan serta membuka peluang untuk pelaksanaan kerjasama antar asosiasi kemahasiswaan Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris kedepannya.

(H.T)