Breaking News

Monthly Archives: May 2023

Praktek Ibadah Pendidikan Bahasa Inggris

Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN SUSKA Riau memiliki beberapa labor dimana setiap kepala lapangan memiliki kegiatan atau program kerjanya tersendiri. Salah satu dari beberapa labor tersebut ialah Labor Agama. Salah satu program kerja Labor Agama adalah kegiatan Praktikum Ibadah yang dilaksanakan setiap hari Jumat. Kegiatan ini ditujukan untuk mahasiswa Semester 2 dimana dibimbing langsung oleh Dr. Yasnel, M.Ag. Bentuk praktikum yang diajarkan diantaranya pelaksanaan sholat 5 waktu, dzikir & doa setelah sholat, adzan & iqomah, praktek wudhu, dll.

Sebelum melaksanakan praktek, mahasiswa diajarkan terlebih dahulu tentang teori agar mereka memiliki gambaran ketika praktek nantinya. Salah satu praktek yang sudah terlaksana ialah kewajiban terhadap jenazah (memandikan, mengkafani, menyolatkan dan menguburkan).

Diharapkan dengan adanya kegiatan mingguan ini, dapat menambah pengetahuan mahasiswa tentang islam, tidak hanya paham teorinya saja, namun tahu cara mempraktekkannya.

S.T.

Seminar Nasional Kolaborasi HMPS PBI UIN SUSKA RIAU, HMJ IAIN KUDUS Dan HMJ UIN MAHMUD YUNUS BATUSANGKAR

Seminar Nasional yang dilaksanakan secara online mengangkat tema “The Importance Of Mastering English And Technology In Education Of Brilliant 5.0 Generation ” menghadirkan narasumber Abdul Hadi, MA, Ph.D (UIN SUSKA Riau) dan Nuskhan Abid, M.Pd (IAIN KUDUS). Seminar dibuka oleh Ketua Jurusan PBI UIN Suska Riau, Dr. Faurina Anastasia, M.Hum, Ketua Jurusan IAIN Kudus, Taranindya Zulhi Amalia, M.Pd dan Ketua Jurusan UIN Mahmud Yunus Batusangkar, Suyono, S.Pd., MA.,(TESOL)., Ph.D. Kegiatan tersebut dihadiri dan diikuti oleh mahasiswa PBI masing-masing universitas.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi dari masing-masing narasumber. Abdul Hadi, MA, Ph.D sebagai narasumber pertama mengusung topik “Technology in Language Teaching and Learning” dan Nuskhan Abid, M.Pd sebagai narasumber kedua mengusung topik “ELT, Technology and Motivation : Lesson Learned from My English Class”. Moderator untuk sesi pemaparan materi tersebut ialah Lulu Dewi Yana yang merupakan mahasiswa PBI UIN Suska Riau.

Belajar Bahasa inggris menjadi sesuatu hal yang mudah bagi setiap orang pada zaman milenial ini. Karena, sudah semakin majunya teknologi yang ada. Orang-orang dapat belajar Bahasa inggris dimana dan kapan saja. Berbeda jauh dengan 20 tahun yang lalu, dimana orang-orang yang ingin belajar khususnya belajar Bahasa inggris, mereka harus mencari sumber buku ataupun majalah yang dapat membantu mereka. Teknologi memudahkan kita untuk belajar dan membuka peluang yang sangat luas. Namun tidak seluruh metode pembelajaran cocok dengan teknologi. Kita sebagai pelajar ataupun pengajar harus memahami teknologi dan metode relevan yang pantas untuk digunakan. Teknologi sangat berpotensi meningkatkan motivasi guru dan pelajar Bahasa inggris. Namun perlu disadari bahwa penggunaan teknologi tidak secara otomatis meningkatkan motivasi tersebut.

Diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini, dapat memperluas relasi khususnya bagi mahasiswa PBI. Selain itu, HMPS PBI UIN SUSKA Riau agar dapat melaksanakan lagi kegiatan yang bertaraf nasional maupun internasional berkolaborasi dengan kampus-kampus lainnya.

S.T.

Pendidikan Bahasa Inggris Kirimkan 2 Mahasiswa pada KKN Kebangsaan 2023

Rara Arwa Nabila dan Rayhan Ramadhan Abidin, mahasiswa PBI semester 6 terpilih sebagai peserta kuliah kerja nyata (KKN) kebangsaan tahun 2023 yang diadakah oleh Lembaga penelitian dan pengabdian kepada masyarakat Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

KKN Kebangsaan merupakan kegiatan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang dilaksanakan setiap tahun dengan menugaskan salah satu perguruan tinggi sebagai pelaksana/tuan rumah. Tujuan dari program ini adalah untuk memungkinkan mahasiswa menerapkan pengetahuan yang telah diperoleh selama di perguruan tinggi, meningkatkan kemampuan soft skills, mengembangkan kepribadian agar memiliki rasa kebangsaan atau cinta pada tanah air,  serta meningkatkan rasa percaya diri dalam mempersiapkan diri menghadapi kehidupan sosial kemasyarakatan.

 Ditahun 2023 ini KKN kebangsaan mengusung tema “Meneguhkan nilai-nilai kebangsaan untuk menjaga keutuhan NKRI di Wilayah Perbatasan.” Ada 3 seleksi yang di ikuti peserta dalam KKN kebangsaan ini diantaranya tes keagamaan, tes akademik & non- akademik, serta tes wawasan kebangsaan. Dan di dapatkan 23 orang peserta yang lolos seleksi yang nanti akan di tempatkan di Wilayah Kalimantan Barat.

Berdasarkan salah satu sesi wawancara  Rara Arwa Nabila dengan Tim Website PBI,  sebagai salah satu peserta yang lulus seleksi KKN kebangsaan beliau berharap dapat menyelesaikan tugasnya sebagai relawan dengan maksimal dan dapat bermanfaat bagi masyarakat

 

K.D.

Ikuti PKMII Ke-3, PBI Utus 6 Orang Mahasiswa

Pada tanggal 25-30 Juli 2023 nanti akan di laksanakan Pekan Kreativitas Mahasiswa Ke 3 antar PTKIN se-sumatera dan Perguruan Tinggi Islam se-Asia Tenggara di Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Kegiatan akan di hadiri oleh Pimpinan masing-masing universitas, Official team serta seluruh kontingen dari setiap cabang perlombaan. Untuk tahap awal ini UIN Sultan Syarif Kasim Riau akan mengirim beberapa perwakilan yang 6 diantaranya dari Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris pada cabang perlombaan (film pendek, musabaqoh fahmil quran, debat bahasa Inggris, KTI sosial, taekwondo poomsae).

Berdasarkan hasil wawancara pada salah seorang peserta yang mengikuti perlombaan mengatakan bahwa mereka sudah memiliki target yang akan di capai dalam perlombaan ini dan berharap agar dapat meraih juara umum dan membawa medali kemenangan pulang Kembali UIN Suska Riau.

K.D

Mahasiswa PBI Mengikuti FORDETAK PTKIN 2023, Sukses Bawa Medali

Pada tanggal 9 -12 Mei 2023, di hotel Niagara, Parapat Danau Toba, Sumatra Utara dilaksanakan kegiatan 2nd Annual Internasional Conference on Islamic Education for Students (AICOIES) 2023 yang bersempena dengan agenda Forum Dekan Tarbiyah (FORDETAK) 2023 antar PTKIN se-Indonesia.

Di kegiatan tersebut UIN sultan Syarif Kasim Riau mengutus 2 orang mahasiswa. Selain itu Kegiatan ini juga dihadiri oleh seluruh dekan dan wakil dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan di PTKIN se-Indonesia serta mahasiswa yang menjadi kontingen utusan dari PTKIN se-Indonesia.

Dari kegiatan ini UIN Suska Riau meraih 2 medali yaitu medali emas dan perak. Medali emas didapatkan sebagai juara 1st Best Presenter (presentasi karya tulis ilmiah) antar PTKIN se-Indonesia yang di raih oleh M.Ghufron Ghiffari dari jurusan Pendidikan Bahasa Inggris dengan judul karya tulis ilmiah “Realization of Religious Moderator Through Digital Literacy with English Skills”. Perlombaan ini diikuti oleh 90 peserta, yang mana sistem perlombaan dilakukan secara parallel dengan 32 peserta luring dan 58 peserta daring, dan setiap peserta yang mengikuti perlombaan harus melalui tahapan penulisan artikel dan presentasi .

Ghufron mengatakan pada salah satu sesi wawancara yang dilakukan anggota website PBI, Ada beberapa hal yang dilakukan untuk bisa mendapat juara 1 dalam perlombaan presentasi karya tulis ilmiah ini yaitu dengan membuat salindia yang tepat sasaran (straight to the point), kemudian dengan bahasa Inggris yang lancar menjadi nilai plus penilaian. Selain itu, percaya diri dalam wicara publik, penyampaian dengan bahasa tubuh, serta berinteraksi dengan audience saat presentasi. Ini lah yang membuat juri mempertimbangkan Ghuffron sebagai peraih juara pertama pada perlombaan ini.

Dari kegiatan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi mahasiswa UIN Sultan Syarif Kasim Riau, khususnya prodi PBI untuk berdaya saing dengan menorehkan prestasi dan lebih mengharumkan prodi, fakultas, dan universitas dengan mengembangkan potensinya terlebih di bidang prestasi, kepenulisan karya tulis ilmiah, dan wicara public. Semoga motivasi dan fasilitas secara masif selalu disokong guna mendukung prestasi mahasiswa.

 

 

K.D.

Seminar dan Talkshow Nasional HMPS PBI UIN SUSKA Riau

Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris UIN SUSKA Riau akan mengadakan  acara Seminar dan Talkshow Nasional dengan mengangkat tema “Unlocking The Secret Of Great Public Speaking and Improve Your Skill with Multiple Language”. Acara ini akan dilaksanakan di Gedung PKM UIN SUSKA Riau pada Minggu, 18 Juni 2023 pukul 08.00 – selesai.

Pada acara kali ini, akan ada pemateri yang akan mengembangkan dan mengulas lebih dalam tentang tema yang telah diangkat sebelumnya. Pemateri- pemateri tersebut ialah Zelly Putriani, M.Pd selaku Dosen Pendidikan Bahasa Inggris UIN SUSKA Riau dan Andika Fahruli, CPS., C.SB., C.BMC., C.STMI., C.ELTBQ selaku Public Speaker dan Motivator Muda Riau. Selain itu, akan ada  Special Guest Star yaitu Fiki Naki, seorang Content Creator dan Influencer.  

Untuk dapat menghadiri acara tersebut, pihak panitia menyediakan dua jenis tiket yaitu tiket regular dan tiket VIP dengan harga dan fasilitas yang berbeda. Tiket regular dibandrol dengan harga normal Rp30.000, kemudian ada harga promo yaitu Rp.25.000 yang berlaku hingga 20 Mei 2023. Fasilitas yang disediakan untuk tiket regular adalah :

  • Snack
  • Sertifikat tinta emas
  • Pengetahuan
  • Relasi baru
  • Doorprize
  • Grandprize

Selanjutnya, untuk tiket VIP dibandrol dengan harga normal Rp100.000, kemudian ada harga promo yaitu Rp75.000 yang berlaku hingga 20 Mei 2023. Fasilitas yang disediakan untuk tiket VIP adalah :

  • Semua fasilitas regular
  • Foto grup (15 orang) dan Selfi Hp 1x bersama Guest Star dan narasumber
  • Snack double
  • File materi seminar
  • Duduk di bagian terdepan dengan kuota 500 orang dan tiket resmi yang dipakai stemple basah
  • Sertifikat pakai nama
  • Totebag, Snack dan Stiker

Untuk kalian yang ingin mendaftar, dapat menghubungi contact person dibawah ini :

Faiza Nur Amalia : +62 813 – 3652 – 6204

Qaimul Adel : +62 823 – 4736 – 8839

Diharapkan, dengan adanya kegiatan ini, dapat  memperluas relasi setiap mahasiswa dan mempererat tali silaturahmi tidak hanya sesama mahasiswa UIN SUSKA Riau namun juga sesama mahasiswa se- Riau.

S.T.