Breaking News

Daily Archives: February 14, 2022

BAGI – BAGI RRI PRO 2 FM PEKANBARU “MENJADI MAHASISWA IDEAL”

Program Bagi Bagi (Bahas Gini Bahas Gitu) oleh RRI Pro 2 FM di Radio Republik Indonesia (RRI) Pekanbaru (9/2/2022)

Telah dilaksanakan program Bagi Bagi (Bahas Gini Bahas Gitu) oleh RRI Pro 2 FM pada hari Rabu, 09 Februari 2022, pukul 20.00-21.00 WIB. Radio Republik Indonesia yang dikenal dengan sebutan RRI ini beralamat di jalan Sudirman, Pekanbaru.

Kegiatan ini menyajikan pembahasan yang menarik dengan berjudul “Menjadi Mahasiswa Ideal”, yang dihadiri oleh dua narasumber hebat yaitu M. Genta Wicaksana selaku Bupati Pendidikan Bahasa Inggris UIN Suska Riau, dan Febria Rahmanika selaku Ketua Divisi Humas dan Infokom Pendidikan Bahasa Inggris UIN Suska Riau.

Pada sesi pertama, narasumber menyebutkan bahwa ahasiswa ideal itu tidak mati karena covid, tidak mati karena batasan ini. “Jangan karena batasan ini, kawan-kawan mahasiswa ikut mati kreatifitasnya, teruslah produktif, teruslah kreatif untuk apa saja yang bisa kita berikan, berdasarkan dengan hal yang terjadi pada kondisi sekarang.” ujar M. Genta Wicaksana mengenai pendapat beliau tentang mahasiswa yang ideal di tengah pandemi saat ini.

Adapun narasumber kedua, saudari Febria Rahmanika mengatakan bahwa ideal mahasiswa di tengah pandemik harus dapat membagi waktu. “Dengan di tuntutnya kita dalam belajar dan berorganisasi secara daring, mengharuskan mahasiswa lebih responsif.”

Dari kegiatan ini diharapkan para pendengar khususnya mahasiswa tetap menyadari peran pentingnya sebagai agen peubah atau sering disebut dengan agent of change. Kondisi pandemi yang masih terus berlanjut justru tidak membuat mahasiswa “mati” menjalankan perannya sebagai mahasiswa. Kreatifitas dan produktifitas mahasiswa senantiasa ditunggu masyarakat untuk perubahan lebih baik.

H.T